Djanur Rekrut Pemain Baru dari Persib U-19

Post a Comment
Djanur Rekrut Pemain Baru dari Persib U-19
Djanur Rekrut Pemain Baru dari Persib U-19 yang Berposisi sebagai Striker.

BandungAktual.com -- Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman merekrut oemain baru dari Persib U-19 yang berposisi sebagai penyerang, Wildan Ramdani.

Pemain muda Diklat Persib yang terdaftar di skuat Persib U-19 musim 2017 ini direkrut ke tim senior guna memperkuat barisan pemain muda yang sering ditinggalkan Febri Hariyadi dan Gian Zola ke Timnas U-22.

Djanur menambah pemain baru karena pemain muda lainnya --Fulgensius Billy Keraf, Angga Febriyanto, dan Ahmad Baasith-- dianggap masih jauh dari ekspektasi, terutama di sektor penyerangan.

“Itu yang membingungkan (regulasi pemain muda), planning ke depan yang nyata hari ini saya sudah memanggil pemain muda lain dari Persib U-19, hasil dari uji coba (Persib kontra Persib U-19) sebelumnya, namanya Wildan usia 19, posisi dia striker, karena saking persoalan kita di depan,” kata Djanur, Selasa (13/6), dikutip laman Simamaung.

Wildan pun sudah mulai mengikuti sesi latihan pada Selasa (13/6) di Lapangan Sesko AD Bandung. Djanur melanjutkan, mendatangkan Wildan bukan ingin mengecilkan mental pemain muda yang ada di skuatnya, namun ini karena dia ingin memperkuat timnya.

“Bayangin kemarin (pemain muda seperti apa), bukan mengecilkan mental mereka, bukan mau pressing mental mereka, tapi kenyataanya seperti itu, betul-betul tidak beri kontribusi sama sekali, untung babak kedua cepat datang,” lanjutnya.

Pada pertandingan lanjutan Liga 1, Persib Bandung akan dijamu Barito Putera, Minggu 18 Juni 2017.*

Related Posts

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *