Persib Dimbangi Semen Padang, Emral Minta Maaf

Post a Comment
Persib Dimbangi Semen Padang, Emral Minta Maaf
Pelatih Persib Bandung, Emral Abus, meminta maaf karena Maung Bandung hanya mampu bermain imbang 2-2 dengan Semen Padang pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Sabtu (9/9/2017).

Emral mengakui, dua gol yang bersarang di gawang Persib yang dikawal Muhammad Natshir merupakan hal yang dikhawatirkannya.

Riko Simanjuntak yang punya kecepatan, kepandaian Irsyad Maulana dan kualitas Vendry Mofu selalu menyulitkan setiap lawan.

"Saya minta maaf karena target tak tercapai. Seperti yang kita khawatirkan, Irsyad, Riko dan Vendry Mofu," kata Emral usai laga dikutip situs resmi Persib.

Menurut Emral, keunggulan Semen Padang itu selalu menonjol. Karena itu, antisipasi saat persiapan pun sudah dilakukan. Sayang upaya itu tak membuahkan hasil.

"Kami sudah jelaskan kepada pemain dan sudah ingatkan. Namun hari ini menang tidak berjalan. Kami minta maaf tidak sesuai target. Ke depannya kita lebih baik lagi," tutup Emral.

Di sisi lain, pelatih Semen Padang, Nil Maizar, mengapresiasi keberhasilan anak asuhnya menahan imbang Persib.

Meski sempat dua kali memimpin skor, pelatih asli Minang ini tak mau menyebut kegagalan meraih tiga poin merupakan kelalaian para pemainnya.

"Pertama, saya sebagai pelatih merasa bangga dengan pemain ini. Selama 2 x 45 menit, mereka bisa membuktikan bermain sangat layak. Saya syukuri, semoga performa ini tetap terjaga," ujar Nil.

"Saya tidak menyalahkan pemain. Saya pikir itu hanya sebuah kelengahan saja dan mereka sudah menyesalinya," sambungnya.

Melihat penampilan militan para pemain saat menghadapi Maung Bandung, Nil mengatakan, timnya layak meraih poin penuh. Walaupun harus berbagi angka, Nil tetap mensyukurinya.

"Sebenarnya target kita ingin menang. Kita bisa menang di pertandingan ini. Tapi sekali lagi, saya cukup bangga dengan hasil ini. Karena awalnya kita diremehkan pada pertandingan ini," pungkasnya.*

Related Posts

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *