Persib tertinggal 0-1 lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan lima menit.
Umpan silang Abduh Lestaluhu disambut dengan sundulan oleh Ciro Alves.
Bola sempat bisa diblok oleh kiper Persib, I Made Wirawan, namun mentalnya bola justru jatuh di depan striker Tira Persikabo, Loris Arnaud, yang dengan mudah melepaskan tendangan keras.
Tertinggal satu gol, Persib bermain lebih agresif. Setidaknya tiga peluang emas diciptakan, namun tidak ada yang bisa dimaksimalkan menjadi gol.
Saat pertandingan memasuki menit akhir, Bojan Malisic mampu memecah kebuntuan Persib. Sundulannya usai menerima umpan sepakan pojok berasarang mulus ke dalam gawang Tira Persikabo.
Skor babak pertama Persib vs Tira Persikabo 1-1.
Di babak kedua, kedua tim masih memperagakan permainan menyerang. Maung Bandung lebih agresif. Tira Persikabo lebih banyak menunggu dan mengandalkan serangan balik.
Kedua tim hanya mampu menciptakan peluang emas di babak kedua. Wasit sempat memberi penalti kepada Persib, namun dibatalkan karena hakim garis mengangkat bendera tanda offside.
Tidak ada gol lagi sehingga skor akhir Persib Bandung vs Tira Persikabo 1-1.
Persib Bandung vs Tira Persikabo 1-1 Video Gol & Highlights
Susunan Pemain
Persib Bandung: I Made Wirawan; Ardi Idrus, Achmad Jufriyanto, Bojan Malisic, Supardi Nasir, Hariono, Rene Mihelic, Artur Gevorkyan (Kim Jeffrey Kurniawan 63'), Ezheciel N'Douassel, Ghozali Siregar (Febri Hariyadi 46'), Frets Butuan (Beckham Putra 79').
Tira Persikabo: Angga Saputra; Khurshed Beknazarov (Zoubairou Garba 71'), Andy Setyo, Abduh Lestaluhu, Rifad Marasabessy, Ciro Alves, Manahati Lestusen, Parfait Essengue, Wawan Febrianto (Guntur Triaji 82'), Loris Arnaud, Osas Saha.*
Post a Comment
Post a Comment