Suporter Persib Bandung terbukti melakukan pelemparan botol terhadap supporter Tira Persikabo. Panitia pelaksana pertandingan juga terbukti lalai dan gagal memberikan rasa aman dan nyaman terhadap suporter.
Sanksi bagi Persib itu tertuang dalam surat Komdis PSSI tertangal 28 Juni 2019, seperti dirilis situs resmi Persib, Senin (1/7/2019).
Rincian sanksi yang harus diterima Persib yaitu untuk kasus tingkah laku buruk suporter, Persib diwajibkan untuk membayar denda sebesar Rp 50 juta. Untuk kasus pelanggaran disiplin dikenai denda sebesar Rp 20 juta.
Rincian sanksi yang harus diterima Persib yaitu untuk kasus tingkah laku buruk suporter, Persib diwajibkan untuk membayar denda sebesar Rp 50 juta. Untuk kasus pelanggaran disiplin dikenai denda sebesar Rp 20 juta.
Di laga selanjutnya, Persib akan bertemu dengan Persebaya Surabaya di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (5/7/2019).
Dalam pertandingan tersebut, Robert berharap mental dan kualitas tim sudah lebih baik. "Kami paling tidak ambil satu poin atau bahkan bisa menang. Kami harus lebih simple dalam menyusun strategi penyerangan," katanya.*
Post a Comment
Post a Comment