Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana Positif Corona, Kondisi Terkini Membaik

Post a Comment
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana Positif Corona, Kondisi Terkini Membaik

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana dinyatakan positif Virus Corona (Covid-19). Yana telah diisolasi selama 12 hari hingga Selasa (24/3/2020) dan kondisinya membaik.

Sebelum dinyatakan positif corona, Yana mengikuti beberapa kegiatan. Yana hadir saat stimulasi di Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak pada 13 Maret 2020.

Saat di rumah sakit tersebut, Yana sempat mengingatkan masyarakat agar waspada pada DBD. Yana juga sempat hadir di suatu acara seminar di Karawang.

Dilansir Tribunjabar.id, Yana juga sempat mengunjungi sebuah gedung safety center di Bandung pada 12 Maret 2020. Saat itu, Yana datang bersama jajaran staf Pemkot Bandung.

Pada 27 Februari 2020, Yana sempat berkunjung ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) bersama dengan Kabagops Polrestabes Bandung.

Sebelum dinyatakan positif, Yana pernah meminta agar warga Bandung menunda perjalanan ke China. Namun, saat itu ia mengaku tak bisa mencegah jika ada WNA China yang datang ke Bandung.

Saat itu ia mengatakan, Pemkot Bandung tak bisa mencegah penyebaran visrus corona di Kota Bandung. Untuk itu, ia meminta agar masyarakat waspada dan jika demam di atas 38 derajat celsius disertai batuk pilek dan sesak napas segera menghubungi call center 119.

Yana Mulyana mengumumkan dirinya positif corona melalui akun Instagram @kangyanamulyana pada Senin (23/3/2020).

Dalam video tersebut, Yana terlihat mengguanakan masker warna hijau.

"Saya Yana Mulyana Wakil Wali Kota Bandung, setelah mengalami demam dan melakukan tes corona Covid-19 beberapa hari yang lalu, dan hari ini hasilnya telah keluar, dan dinyatakan saya positif corona Covid-19," kata Yana dengan suara bergetar.

Di statusnya, Yana bercerita bahwa saat ini sudah menjalani isolasi selama 11 hari. "Assalamualaikum wargi Bandung sadayana, hasil swab test saya hari ini telah keluar dari Dinkes Prov. Jabar, dan dinyatakan saya positif covid 19."

"Adapun saya telah mengisolasi diri selama 11 hari, dan akan dilanjutkan beberapa hari ke depan."

"Dengan segala kerendahan hati, saya mohon doa dari wargi Bandung sekalian," tulis Yana di akun Instagram-nya.

Kini kondisi kesehatan Yana dikabarkan terus membaik. Pada isolasi hari ke-12, Yana sudah tidak demam.

"Alhamdulillah di hari ke-12 mengisolasi, saya sudah tidak demam," kata Yana melalui video grup komunikasi pimpinan Kota Bandung, Selasa (24/3/2020).

Yana berharap, kondisi ini terus membaik sehingga ia bisa segera sembuh dan kembali beraktivitas seperti sedia kala.

"Mohon doanya. Mudah-mudahan terus membaik," tuturnya.

Selain memohon doa, Yana juga kembali mengimbau kepada warga Kota Bandung untuk disiplin social distancing (menjaga jarak sosial). Karena hal itu bisa memutus mata rantai penyebaran Virus Corona.

"Demi kebaikan kita semua. Demi keluarga, bangsa, dan seluruh masyarakat, lakukan 'social distancing'," imbaunya.*

Related Posts

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *