Empat gol Persib diciptakan Rachmad Hidayat (42'), Atep (50'), David Laly (82'), dan Samsul Arif (89' penalti).
Dua gol balasan PSS Sleman dicetak lewat tendangan penalti Wahyu Gunawan (44') dan Emile Mba-mba (90' penalti).
Kemenangan ini merupakan debut manis Dejan Antonic dalam pertandingan resmi sebagai pelatih baru Persib --menggantikan Djadjang Nurdjaman yang "sekolah bola" ke Italia selama setahun.
Kemenangan ini merupakan debut manis Dejan Antonic dalam pertandingan resmi sebagai pelatih baru Persib --menggantikan Djadjang Nurdjaman yang "sekolah bola" ke Italia selama setahun.
Sebelumnya, dalam laga uji coba di Stadion Siliwangi (13/2/2016), skuad baru Maung Bandung di bawah asuhan Dejan Antonic ini juga menang atas Bali United dengan skor 3-0.
Ditinggalkan sejumlah pemain intinya tidak membuat kekuatan Persib berkurang. Bahkan, bisa saja pasukan Pangeran Biru ini lebih kuat dari sebelumnya.
Pasalnya, Dejan merekrut sedikitnya delapan pemain baru guna mengisi kekosongan pemain inti yang hengkang. (Lihat: Daftar Pemain Persib Bandung 2016).
Dalam laga resmi pertamanya di BIC 2016, Dejan menurunkan line-up Made Wirawan, Dias Angga, Hermawan, Vladimir Vujovic, Tony Sucipto; Hariono, Marko Krasic; Tantan, Rachmad Hidayat, Atep, dan Yandi Sofyan.
Di babak kedua, Dejan memainkan Puwaka Yudi, Kim Kurniawan, David Laly, Rudiyana,Taufiq, dan striker baru asal Arema, Samsul Arif.
Di babak kedua, Dejan memainkan Puwaka Yudi, Kim Kurniawan, David Laly, Rudiyana,Taufiq, dan striker baru asal Arema, Samsul Arif.
Dari delapan pemain baru, tiga di antaranya mencetak gol perdana buat Persib di laga resmi (turnamen), yakni Rachmad Hidayat, David Laly, dan Samsul Arif. Ketiganya melengkapi satu gol yang dicetak sang kapten Maung Bandung, Atep.
Usai pertandingan, Dejan mengaku sangat senang. Menurutnya, kemenangan tersebut bekat kemampuan dan kekompakan tim yang memiliki kualitas baik.
"Saya sangat senang anak-anak mampu bermain cukup kompak mudah-mudahan ke depannya bermain lebih baik," ujarnya seperti dikutip Antara.*
JADWAL LENGKAP BALI ISLAND CUP 2016(Siaran Langsung NET TV Pkl. 13.30 dan 16.30 WIB)
KAMIS, 18 Februari 2016Bali United vs Arema Cronus Pkl. 13.30 WIB | Hasil/Skor: 1-3
Persib Bandung vs PSS Sleman Pkl. 16.30 WIB | Hasil/Skor: 4-2
MINGGU, 21 Februari 2016PSS Sleman vs Arema Cronus Pkl. 13.30 WIB
Bali United vs Persib Bandung Pkl. 16.30 WIB
SELASA, 23 Februari 2016Bali United vs PSS Sleman Pkl. 13.30 WIB
Persib Bandung vs Arema Cronus Pkl. 16.30 WIB.*
Post a Comment
Post a Comment