PSM Makassar vs Persib Bandung: Herrie Targetkan Menang

Post a Comment
PSM Makassar vs Persib Bandung: Herrie Targetkan Menang
Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan, menyatakan Persib Bandung akan bekerja keras untik menang saat dijamu PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (15/10/2-17) malam.

Herrie menyatakan, para pemainnya mengantisipasi kebangkitan tim tuan rumah yang ditekuk Borneo FC dengan skor 3-2 di Segiri di alaga sebelymnya. 

"Walaupun hasil dari di pertandingan terakhir kalah di Borneo, tapi itu bukan patokan kita dengan mudah untuk kalahkan PSM di kandangnya. Kita perlu kerja keras dan kita pun persiapkan tim dan sudah antisipasi semua dan pemain yang kita bawa ini sudah siap 100 persen,” tutur Herrie dalam jumpa pers jelang laga.

Herrie yang sementara menggantikan posisi Emral Abus itu sudah menyiapkan tim untuk meredam keganasan tuan rumah. 

Opsi Persib untuk mengerem agresivitas Juku Eja adalah menyiapkan amunisi-amunisi dengan etos kerja tinggi. Dengan begitu ledakan armada PSM akan coba mereka hentikan sejak dini dengan prssing ketat.

"Kita akan berusaha semaksimal mungkin dan kita pun persiapkan juga pemain tipikal pekerja keras hadapi PSM karena PSM setiap main optimal. Kita akan berusaha semaksimal mungkin dan selalu berusaha mendapatkan hasil terbaik,” katanya dikutip laman resmi Liga 1 Indonesia.

Herrie juga menolak anggapan bahwa Persib akan bermain nothing to lose di Makassar sebab misi juara dan lima besar sudah menguap. 

Ditegaskannya, Persib justru menurutnya akan tampil fight untuk mengakhiri catatan sulit menang di lima laga sebelumnya.
"Salah kalau mau enjoy saja, kita ingin akhiri hasil draw kita dan kita pemain memiliki tekad untuk itu dan kalau Allah kasih, kita bisa kasih kemenangan,” jelas Herrie.

Sebelumnya, pelatih fisik Yaya Sunarya menginstruksikan para pemain Persib tampil lepas.

Related Posts

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *